Rumus Keliling dan Luas Jajaran Genjang

Hai sobat belajar MTK. Materi pembelajaran kali ini, kita akan membahas rumus keliling dan luas jajaran genjang.

Advertisements

Jajaran genjang adalah bangun datar dua dimensi yang terbentuk oleh dua pasang rusuk yang masing-masing sama panjang dan sejajar dengan pasangannya masing-masing, dan juga memiliki dua pasang sudut sama besar yang berhadapan tapi bukan siku-siku.

Jajaran Genjang
Jajaran Genjang

Sifat- ًًsifat jajaran genjang :

  1. Memiliki 2 pasang sisi sejajar berhadapan sama panjang
  2. Memiliki 2 pasang sudut  yang berhadapan sama besar
  3. Tidak memiliki simetri lipat
  4. Memiliki simetri putar tingkat 2

Rumus Keliling dan Luas Jajaran genjang

Rumus Keliling Jajaran Genjang

K = 2 x ( a + m )

Rumus Luas Jajaran Genjang

L = a x t

Keterangan :

a = alas

m = sisi miring

t = tinggi

Contoh soal 1

Sebuah bangun jajaran genjang memiliki panjang alas 10 cm, tinggi 4 cm dan sisi miringnya 5 cm. Hitung keliling dan luas jajaran genjang tersebut.

Diketahui :

a = 10 cm

t = 4 cm

m = 5 cm

Ditanyakan : Keliling dan Luas ?

K = 2 x (a + m )

K = 2 x ( 10 cm + 5 cm )

K = 2 x 15 cm = 30 cm

L = a x t

L = 10 cm x 4 cm = 40 cm2

Contoh soal 2

Sepetak tanah berbentuk jajaran genjang dengan ukuran sebagai berikut panjang alas 10 m, sisi miring 6 m, hitunglah keliling tanah tersebut.

Diketahui :

a = 10 m

m = 6 m

Ditanyakan : Keliling  ?

K = 2 x (a + m )

K = 2 x ( 10 m + 6 m )

K = 2 x 16 m = 32 m

Berikut ini kalkulator hitung keliling dan luas jajaran genjang, silakan dicoba.

Click to expand

Terimakasih semoga bermanfaat.

1 komentar untuk “Rumus Keliling dan Luas Jajaran Genjang”

  1. Pingback: Rumus Keliling Dan Luas Segi Enam Dengan Contoh Soalnya

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version