Sifat-Sifat Bangun Datar Persegi dan Rumusnya Serta Contoh Soalnya

Sebagaimana yang kita tahu, persegi adalah bangun datar yang terbentuk dari empat buah sisi yang sama panjang dan empat sudut yang sama besar (90°). Adapun sifat-sifat bangun datar persegi ini ialah :

Advertisements
  1. Memiliki empat simetri lipat.
  2. Memiliki simetri putar tingkat empat.
  3. Panjang semua sisi-sisi yang dimiliki persegi adalah sama
  4. Persegi memiliki 2 pasang sisi berhadapan yang sejajar.
  5. Setiap sudut yang dimilikinya siku-siku.
  6. Dua sisi diagonal persegi panjangnya sama
  7. Dua sisi diagonal persegi berpotongan tepat di tengah-tengah serta membentuk sudut siku-siku.
  8. Setiap sudutnya di bagi dua sama besarnya oleh diagonalnya.

Rumus bangun datar Persegi

Luas

L = s2

Keliling

K = 4s

Keterangan:

s = sisi/rusuk

Rumus keliling dan luas bangun datar Persegi
Rumus keliling dan luas bangun datar Persegi

Contoh Soal :

Soal 1.

Diketahui keliling suatu persegi sebagai berikut.

  1. K = 52 cm
  2. K = 60 m
  3. K = 128 cm

Tentukan ukuran sisi persegi dan luasnya.

Jawab:

  • untuk mencari keliling dari bangun datar persegi, dapat menggunakan rumus:

K = 4s

52 cm = 4s

s = 52 cm/4

s = 13 cm

untuk mencari luas persegi gunakan rumus:

L = s x s = s2

L = 13 cm x 13 cm

L = 169 cm2

  • untuk mencari keliling persegi gunakan rumus:

K = 4s

60 cm = 4s

s = 60 cm/4

s = 15 cm

untuk mencari luas persegi gunakan rumus:

L = s x s

L = 15 cm x 15 cm

L = 225 cm2

  • untuk mencari keliling persegi gunakan rumus:

K = 4s

128 cm = 4s

s = 128 cm/4

s = 32 cm

untuk mencari luas persegi gunakan rumus:

L = s x s = s2

L = 32 cm x 32 cm

L = 1.024 cm2

Soal 2.

Diketahui sebuah bangun datar berbentuk persegi memiliki luas yang sama dengan luas sebuah persegi panjang dengan panjang = 16 cm dan lebar = 4 cm. Tentukan keliling persegi tersebut.

Jawab:

Cari terlebih dahulu luas persegi yakni dengan rumus:

Luas persegi panjang = Luas persegi

Rumus Luas persegi panjang = p x l

                                                      = 16 cm x 4 cm

                                                      = 64 cm2

Baca juga : Rumus Keliling dan Luas Persegi Panjang

Untuk mencari keliling persegi, kita harus mencari panjang sisi persegi tersebut terlebih dahulu dengan cara :

L = s2

64 cm2 = s2

s = 8 cm

K = 4s

K = 4 x 8 cm

K = 32 cm

Soal 3.

Sebuah lantai memiliki bentuk persegi dengan panjang sisinya masing-masing adalah 6 m. Pada lantai tersebut nantinya akan dipasang ubin berbentuk persegi yang memiliki ukuran sisi 30 cm. Tentukan banyaknya ubin yang diperlukan untuk menutup lantai.

Jawab:

Pertama-tama, kita cari luas lantai yang terlah diketahui panjang sisinya terlebih dahulu,  6m = 600 cm (ingat: karena ubin satuannya cm maka lantai satuannya juga cm), maka

L.Lantai = s x s

L.Lantai = 600 cm x 600 cm

L.Lantai = 360.000 cm2

Rumus yang yang digunakan untuk mencari luas ubin sama seperti mencari luas lantai:

L.Ubin = s x s

L.Ubin = 30 cm x 30 cm

L.Ubin = 900 cm2

Banyak ubin = Luas Lantai/Luas Ubin

Banyak ubin = L.Lantai/L.Ubin

Banyak ubin = 360.000 cm2 /900 cm2

Banyak ubin = 400 buah

Jadi banyaknya ubin yang diperlukan untuk menutup lantai adalah 400 buah

Berikut kalkulator hitung keliling dan luas persegi.

Baca juga : Rumus Keliling dan Luas Segitiga

Advertisements

Itulah diatas ulasan mengenai sifat-sifat bangun datar persegi dan rumusnya serta contoh soalnya. Semoga artikel ini dapat membantu belajar anda. Terima kasih.

1 komentar untuk “Sifat-Sifat Bangun Datar Persegi dan Rumusnya Serta Contoh Soalnya”

  1. Pingback: Sifat-Sifat Bangun Datar Persegi Panjang dan Rumusnya Serta Contoh Soalnya

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top