Selamat pagi sobat belajar MTK. Dalam hal perdagangan, kita tidak akan terlepas dari Menghitung Harga Beli, Harga Jual, Untung atau Rugi. Bagi Anda yang masih bingung untuk menentukan untung atau rugi suatu produk hingga nominal harganya, di sini kami akan membahas mengenai topik tersebut, supaya bisa dijelaskan lebih mudah. Silahkan disimak.
Menghitung Harga Beli, Harga Jual, Untung atau Rugi
Dalam membeli suatu barang, Anda akan membayar sejumlah uang untuk membayar harga tersebut. Itulah yang dinamakan sebagai harga beli, yaitu sejumlah harga yang anda bayar untuk memperoleh suatu barang tertentu. Sedangkan untuk harga jual pun memiliki prinsip yang sama.
Sedangkan untuk untung atau rugi merupakan selisih dari harga jual dan harga beli. Jika harga jual lebih besar dari pada harga beli maka disebut untung. Namun ketika harga jual lebih kecil dari pada harga beli maka disebut rugi.
Berikut rumus – rumus yang lebih mudah untuk dipelajari :
Untung = harga jual – harga beli
Rugi = harga beli – harga jual
Untung = % untung x harga beli
Rugi = % rugi x harga beli
% untung = untung / harga beli x 100 %
% rugi = rugi / harga pembelian x 100 %
Contoh soal =
- Edi membeli sebuah laptop terbaru dengan harga 10 juta rupiah. Karena suatu keperluan, Edi menjual kembali laptopnya dengan harga 12 juta rupiah. Berapakah keuntungan yang diperoleh Edi ? Berapa prosentase keuntungan yang diperoleh ?
Penyelesaian :
Harga beli = 10 juta
Harga jual = 12 juta
Dikarenakan harga jual lebih besar daripada harga beli, maka Edi memperoleh keuntungan.
Keuntungan = 12 juta – 10 juta = 2 juta
Persentase keuntungan = 2 juta / 10 juta x 100 % = 20 %
- Ani membeli sebuah TV dengan harga 2,44 juta rupiah. Kemudian dijual kembali dengan estimasi kerugian 5 %. Berapakah kerugian yang sebenarnya?
Penyelesaian =
Harga beli = 2. 440.000
Rugi = 5%
Kerugian sebenarnya = 5 / 100 x 2.440.000 = 122.000
Jadi Ani menderita kerugian sebesar 122.000 rupiah
- Bu Mia berencana membeli sebuah kambing seharga 800 ribu rupiah. Karena ada keperluan mendesak, Bu Mia lantas menjual kambing tersebut dengan estimasi keuntungan sebesar 15 %. Berapakah keuntungan dan harga jual dari Kambing Bu Mia ?
Penyelesaian :
Harga beli = 800. 000
Untung = 15 %
Keuntungan = 15 % x 800. 000 = 120. 000
Harga jual = harga beli + keuntungan
= 800. 000 + 120. 000
= 920. 000
Jadi Bu Ani memperoleh keuntungan sebesar 120. 000 dan berhasil menjual kambing dengan harga 920. 000 rupiah.
- Mail memiliki toko sepatu di jalan X. Suatu hari terdapat seorang konsumen yang ingin membeli sepatu merk Z. Toko Mail menjual sepatu tersebut dengan harga 90.000 rupiah. Mail mengestimasi jika ia akan memperoleh keuntungan sebesar 25 %. Berapakah harga beli sepatu di Toko Mail ketika membelinya dari pabrik pembuatnya ?
Penyelesaian =
Harga jual = 90.000 rupiah
Keuntungan = 25 %
Harga beli + keuntungan = 100%+25% =125%
Harga Beli = 90.000 : 125%= 72.000
Jadi harga beli sepatu dari pabrik aslinya adalah 72. 000 rupiah.
Berikut kalkulator hitung untung jual beli, silahkan dicoba
Demikianlah diatas cara Menghitung Harga Beli, Harga Jual, Untung atau Rugi. Semoga bermanfaat.
Pingback: Menghitung Persentase Bunga Bank dan Contoh Soalnya
No. 4 salah 90.000 : 1.25 = 72.500
Harga beli 72.500
72000 bro
Ok terimakasih sob koreksinya.. sudah kami perbaiki.
No 3 salah,
920.000-15% hasilnya 782.000
Bukan kaya gitu sob ngitungnya berdasarkan harga beli bukan harga jual. Jika ingin dibalik maka caranya
920.000 : 115 % = 800.000
terimakasih
Bang kalo yang itu yang 90.000:125%
cara menghitung nya gimna sih
Bang kalo yang itu yang 90.000:125%
cara menghitung nya gimna sih
90:125/100
=90×100:125
=72.000
HITUNG AJA KLO GA PERCAYA DI KALKULATOR KLO BISA MAH
kalau yang dicari harga beli nya gimana kak?
Yang ditanya apa sob itu hasil dari kerugian nya.kalau yang ditanya harga beli harga beli – rugi yang dihitung tadi