Cara Mengurutkan Bilangan Pecahan

Hai sobat Belajar MTK, pada materi sebelumnya pernah dibahas bagaimana cara penjumlahan dan pengurangan bilangan pecahan, cara mengalikan dan pembagian bilangan pecahan dsb, materi pembahasan kali ini yaitu tentang bagaimana cara mengurutkan bilangan pecahan dari yang terkecil ke yang terbesar atau sebaliknya cara mengurutkan bilangan pecahan dari yang terbesar ke yang terkecil.

Advertisements

Cara mengurutkan bilangan pecahan pada dasarnya sangat mudah untuk dilakukan pada intinya kita harus menyamakan terlebih dahulu untuk penyebutnya saja, setelah kita bisa menyamakan penyebutnya selanjutnya kita bisa urutkannya saja dari nilai pembilangnya,  jika nilai pembilangnya semakin besar maka bilangan itu lebih besar, jika pembilangan kecil maka bilangan itu lebih kecil.

Cara Mengurutkan Bilangan Pecahan

Supaya lebih mudah dipahami oleh adik-adik dan sobat Belajar MTK,  langsung saja kita masuk pada contoh soal berikut ini :

  • Contoh soal 1

Urutan bilangan pecahan dibawah ini dari yang terkecil ke yang terbesar adalah ….

  • 3/4, 1/2, 1/3, 2/6

Pilihan jawaban

A.  2/6, 3/4, 1/2, 1/3

B. 2/6, 3/4, 1/2, 1/3

C. 3/4,2/3, 1/2, 2/6

D. 2/6, 1/2, 2/3, 3/4

Jawab :

Cara sangat mudah, langkah pertama kita harus samakan penyebutnya , untuk menyamakan penyebut kita cari KPKnya terlebih dahulu KPK dari 4,2,3 dan 6.

Cara untuk mencari KPKnya atau (Kelipatan Persekutuan Terkecil) kita bisa gunakan cara dengan mencari kelipatan dari masing-masing penyebut tersebut  sampai menemukan angka yang sama dan terkecil, langsung saja berikut langkahnya:

Kelipatan 4 = 4,8,12,16,20

Kelipatan 2 = 2,4,6,8,10,12,14,16

Kelipatan 3=3,6,9,12,15,18

Kelipatn 6=6,12,18,24

Jadi KPK atau Kelipatan Persekutuan Terkecil dari bilangan penyebut 4,2,3 dan 6 adalah 12

Setelah kita mengetahui KPKnya selanjutnya kita samakan penyebutnya

  • 3/4, 1/2, 2/3, 2/6

untuk menyamakan penyebutnya caranya yaitu KPK yang sudah kita cari tadi dibagi dengan penyebutnya, kemudian dikalikan dengan pembilangnya

3/4 = ?

caranya 12 dibagi 4 dikali dengan 3 jadi 9

maka  3/4 = 9/12

kemudian 1/2 = 6/12

Kemudian  2/3 = 8/12

kemudian  2/6 = 4/12

Setelah kita bisa menyamakan penyebutnya, maka kita bisa lihat untuk pembilangnya, karena pada contoh soal perintahnya untuk mengurutkan dari yang terkecil ke yang terbesar maka selanjutnya urutkan dari nilai pecahan dengan pembilangan yang terkecil maka urutanya menjadi.

4/12, 6/12, 8/12, 9/12  atau 2/6, 1/2, 2/3, 3/4

Jadi Jawabanya adalah D

  • Contoh soal 2

Pak Edi mempunyai 1/5 kg kopi arabica, kemudian pak Budi mempunyai 2/4 kg kopi luak, sedangkan pak Tono mempunyai 4/10 kg kopi robusta. urutkan dari yang paling banyak mempunyai kopi tersebut?

Diketahui :

Bilangan pecahan : 1/5, 2/4, 4/10

Pertanyaan : Urutkan bilangan pecahan dari yang terbesar ke yang terkecil ?

Jawab :

Caranya sangat mudah kita samakan terlebih dahulu penyebutnya, caranya kita cari KPKnya terlebih dulu dari penyebutnya 5, 4 dan 10

5 = 5, 10, 15, 20, 25

4 = 4, 8, 12, 16, 20,24

10 = 10, 20, 30

Jadi KPKnya adalah 20, selanjutnya kita samakan penyebutnya menjadi

1/5 = 4/20

2/4 = 10/20

4/10 = 8/20

Jadi urutanya dari yang terbesar ke yang terkecil bilangan pecahan pada soal nomer dua adalah 2/4, 4/10, 1/5.

Baca juga : Cara Membandingkan Bilangan Pecahan dan Contoh Soalnya

Advertisements

Demikian pembahasan tentang Cara Mengurutkan Bilangan Pecahan, sangat mudah dan gampang, jika sobat belajar mtk ada yang belum paham dan jika ada pertanyaan silahkan tulis pada kolom komentar. Terimakasih semoga bermanfaat.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top